Antusiasme peserta yang datang dari berbagai penjuru Indonesia menunjukkan bahwa RX King bukan sekadar kendaraan, melainkan simbol persaudaraan dan identitas bagi para penggemarnya. Perayaan ini pun berlangsung tertib, penuh emosi, dan meninggalkan kesan mendalam bagi para peserta maupun masyarakat sekitar.
Ribuan RX King Padati Pantai Ambal
Pantai Ambal Kebumen dipadati ribuan pecinta motor RX King dalam acara anniversary ke-2 King Street Kebumen (KSK). Event yang digelar sejak pukul 09.00 WIB hingga 15.00 WIB tersebut dihadiri lebih dari 3.000 King'ers dari berbagai kota di Provinsi Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, hingga luar Pulau Jawa seperti Lampung, dan Kalimantan.
Ribuan RX King Padati Pantai Ambal
Pantai Ambal Kebumen dipadati ribuan pecinta motor RX King dalam acara anniversary ke-2 King Street Kebumen (KSK). Event yang digelar sejak pukul 09.00 WIB hingga 15.00 WIB tersebut dihadiri lebih dari 3.000 King'ers dari berbagai kota di Provinsi Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, hingga luar Pulau Jawa seperti Lampung, dan Kalimantan.
Deru knalpot khas RX King menggema di sepanjang kawasan pantai, menciptakan atmosfer meriah namun tetap kondusif. Area parkir Pantai Ambal bahkan dilaporkan penuh oleh kendaraan peserta yang terus berdatangan sejak pagi hari.
Kerja Sama Solid Antar Pihak
Kesuksesan acara ini tidak lepas dari kolaborasi apik antara King Street Kebumen dan Dealova tour selaku event organizer. Dukungan juga datang dari berbagai pihak, di antaranya Pemerintah Desa Ambal, Kepolisian, Danramil, Walet Guard, Pokdarwis, serta para sponsor yang turut memberikan dukungan materiil maupun nonmateri.
Ketua panitia, Arif Saefudin, mengaku terkejut dengan besarnya antusiasme peserta yang hadir. Menurutnya, jumlah kehadiran jauh melampaui ekspektasi awal panitia.
“Sungguh kami sangat berterima kasih atas kehadiran teman-teman pecinta RX King dari berbagai penjuru. Ini benar-benar di luar perkiraan kami. Semoga momen ini membuat kita semakin solid,” ungkap Arif.
Harapan untuk Komunitas yang Lebih Tertib
Ketua Komunitas King Street Kebumen, Agung Setiawan, juga menyampaikan rasa bangga dan apresiasi atas kehadiran rekan-rekan komunitas RX King yang rela datang dari jauh untuk memeriahkan anniversary ke-2 KSK.
“Kami keluarga besar King Street Kebumen sangat mengapresiasi semua pihak yang telah menyukseskan acara ini, terutama antusiasme rekan-rekan komunitas yang hadir,” ujarnya.
Agung berharap, King Street Kebumen ke depan dapat menjadi komunitas yang semakin dewasa, solid, dan tertib dalam berlalu lintas, sekaligus memberi contoh positif bagi komunitas motor lainnya.
Momen Emosional Potong Tumpeng
Puncak acara ditandai dengan prosesi potong tumpeng di atas panggung oleh seluruh anggota King Street Kebumen. Momen ini berlangsung penuh haru. Salah satu anggota KSK bahkan terlihat meneteskan air mata karena terharu atas kebersamaan dan perjalanan komunitas yang telah berjalan selama dua tahun.
Nuansa kekeluargaan terasa kuat, menegaskan bahwa komunitas ini dibangun bukan hanya atas dasar hobi, tetapi juga persaudaraan.
Hiburan dan Aksi Sosial
Acara anniversary ke-2 KSK juga dimeriahkan oleh penampilan sejumlah artis dangdut, di antaranya Rindy Antika, Resti Ambyar, Erni Kusma DMD, Caca Ayunda, Husnul, dan Vio, yang sukses menghibur para peserta.
Sebelum hiburan musik dimulai, panitia juga menggelar kegiatan santunan anak yatim, sebagai bentuk kepedulian sosial komunitas terhadap masyarakat sekitar.
Acara Berjalan Tertib dan Kondusif
Ari Wibowo dari Dealova tour, mengaku bangga karena acara berjalan lancar dan kondusif berkat kekompakan semua pihak yang terlibat.
“Kami sangat bahagia. Event ini berjalan lancar, tertib, dan aman. Semua pihak berkontribusi nyata, dan teman-teman pecinta RX King pun merasa puas,” ujarnya.
Usai acara, ribuan King'ers meninggalkan kawasan Pantai Ambal dengan tertib, menunjukkan bahwa komunitas motor juga mampu menjadi contoh positif dalam penyelenggaraan event berskala besar. (BK/Yog)
-----------------------------
Ikuti BeritaKebumen